Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Referensi kendaraan umum dalam kota Riyadh

Bagi Anda yang baru datang pertama kali ke Riyadh, Arab Saudi , pasti akan mengalami kebingungan jika akan pergi bepergian bukan? Banyak hal yang menyebabkan kebingungan itu, seperti belum tahu banyak tentang bahasa setempat, belum hafal seluk beluk kota Riyadh, atau bahkan belum tahu harus menggunakan kendaraan apa?
Kasus ini pernah terjadi dan teralami oleh saya pribadi, yang awalnya hanya ingin tahu dan menjelajah kota dengan sendiri dan yakin tahu harus pulang kemana dan harus menggunakan kendaraan apa, akan tetapi saya bingung dan tersesat di suatu tempat yang saya yakini disini saya biasa naik kendaraan ke tempat tinggal saya, akan tetapi menit ke menit saya tunggu, kendaraan itu pun tak kunjung datang, dan akhirnya saya harus menggunakan layanan taxi untuk pulang yang biaya nya bisa sampai 15 kali lipat dari kendaraan yang biasa saya pakai.

Pasti Anda tidak ingin pengalaman saya ini terulang oleh Anda, dari pada harus mengeluarkan uang banyak untuk ongkos, lebih baik digunakan untuk belanja bukan?
Disini saya akan sebutkan referensi beberapa kendaraan yang bisa anda gunakan ketika Anda ingin jalan-jalan dalam kota
1. Taxi
Pasti sudah tak asing tengan kendaraan satu ini, jika Anda ingin pergi ke suatu tempat dengan cepat dan Anda pun belum tahu kemana harus pergi karena Anda belum hafal benar dengan letak geografis kota yang sedang Anda tempafi sekarang maka taxi bisa jadi solusi Anda untuk menggunakan layanan ini. Akan tetapi jika Anda menggunakan layanan taxi ini sendiri, itu akan sangat memberatkan karena biaya operasionalnya sangat membengkak jika dibandingkan dengan menggunakan layanan lainnya bisa sampai 10-15 kali lipat. Bukankah ini sangat menguras isi dompet? Tetapi ini tidak akan menjadi beban jika Anda menggunakan layanan taxi ini dengan banyak orang maka biaya operasionalnya pun akan dibagi sehingga tidak akan terlalu berat untuk Anda. Dan jika Anda menggunakan layanan taxi ini pun Anda akan mrnghemat tenaga, karena taxi bisa mengantarkan kita sampai ke tempat yang akan kita tuju, tidak harus berganti-ganti kendaraan umum, dengan sekali jalan Anda bisa duduk nyaman dan sampai ke tempat tujuan dengan aman pula
2. Mini Bus
Jika taxi bisa Anda jumpai dimana pun Anda berada, maka layanan yang satu ini berbeda. Mini bus ini hanya tersedia di beberapa kota saja, Jika Anda di Ryadh dan jalan-jalan ke pusat perbelanjaan di Batha, maka Anda akan menemui kendaraan yang satu ini, kendaraan yang sangat ekonomis dan tidak menguras banyak isi kantong. Dengan hanya mengeluarkan uang sebesar 3 SAR Anda bisa pulang ke tempat tinggal Anda. Ada beberapa tempat tujuan yang akan didatangi oleh mini bus ini, dari Batha Anda bisa jalan jalan ke Nashim yang terletak di sebelah barat kota Ryadh dan Anda hanya cukuo membayar dengan 3 SAR, dan apabila Anda ingin pergi ke Nashim ini maka Anda harus menunggu mini bus ini di depan Gmart dan sekitarnya karena disana kendaraan ini sering menaikan penumpang. Ada pula dengan tempat tujuan ke pusat kota Ryadh yaitu ke Olaya, Anda juga hanya cukup mengeluarkan uang 3 SAR untuk jalan-jalan kesini. Sama dengan arah tujuan olaya ada beberapa tempat tujuan lain dimana para sopir menaikan penumpang di tempat yang sama yaitu di daerah sekitar Kubri/ jalan layang batha, beberapa tempat tujuan lain misalnya ke Umm Al-hammam, Raudhoh, Malaz, Sulay, Sulaimaniyah dll.
3. Bus kota
Bus kota yang bernamakan bus sapco ini adalah pilihan lain jika anda ingin berkeliling dalam kota Ryadh. Mungkin bus ini tidak bisa ditemui di semua tempat. Hanya pusat kota yang akan di lalui oleh bus ini. Hanya dengan mengeluarkan uang 2 SAR, Anda bisa duduk nyaman di kursi bus yang ber AC. Bus ini selevel dengan Damrinya milik kota Bandung yang beroperasi di pusat pusat kota Bandung.Lagi lagi jika Anda sedang berada di pusat perbelanjaan di Batha Anda akan menemui bus ini yang akan mengantarkan ke Olaya dan Umm Al-hammam misalnya. Ini akan jadi pilihan yang tepat jika Anda berpergian sendiri di pusat kota.
Dari tiga referensi kendaraan ini semoga bisa memudahkan Anda berpergian ke tempat yang Anda senangi di kota Ryadh. Dan semoga pengalaman saya yang tersesat tidak terulang oleh Anda setelah membaca tulisan ini.